Mandiri E-Cash, alternatif pembayaran di merchant e-commerce dari bank Mandiri. Saya baru mengetahui mandiri punya layanan e-cash saat melihat brosur di ATM. Akhirnya saya coba daftarkan dan download aplikasi Mandiri E-Cash untuk Android.
Saya saat itu belum menemukan keunggulan E-Cash, sambil mencari informasi di google dan melihat pada twitter akun bank Mandiri akhirnya saya menemukan keunggulannya yaitu DISKON. Diskon yang diberikan khusus bagi pemilik E-Cash.
Diskon yang diberikan seperti salah acara seminar bulan Januari di Senayan City, untuk pengguna E-Cash mendapatkan diskon 50% untuk pembelian tiket acara. E-Cash juga bekerja sama dengan beberapa merchant seperti Gramediana. Gramediana adalah tempat membeli buku dalam format digital dari buku-buku yang ada di Gramedia.
Di Gramediana saat moment Imlek dan ulang tahun pertama Gramediana, pengguna E-Cash diberikan diskon 50% untuk membeli ebook di Gramediana. Saya sudah mencoba dan benar dapar diskon 50%. Kalau tidak salah juga dari bulan Februari-Maret pengguna E-Cash tetap mendapatkan diskon untuk pembelian di Gramediana sebesar 20%.
Beberapa hari lalu saya mendapatkan pemberitahuan via email bahwa ada diskon untuk pembelian tiket konser Bruno Mars dan makan di Bakmi GM dengan pembayaran via ecash. Sangat menarik.
Namun ada yang perlu jadi perhatian pihak E-Cash, beberapa kali saya melakukan pembayaran E-Cash saya menunggu 3-4 menit untuk menerima kode OTP untuk konfirmasi pembayaran, sedangkan kode OTP kadaluarsa 5 menit setelah saya meminta. Mungkin bisa ada perbaikan ya.
Mandiri E-Cash bisa ditopup dari berbagai cara. Selengkapnya mengenai Mandiri E-Cash bisa dilihat di Mandiriecash.co.id.
Satu hal lagi sekalipun Mandiri E-Cash saldonya bisa ditarik tunai dengan kelipatan 100ribu tapi dikenakan biaya tambahan 3 ribu. Hal ini dikarenakan memang Mandiri E-Cash lebih diposisikan untuk pembayaran E-Commerce bukan untuk menerima transferan dan tarik tunai.
Sekian review dari saya seputar layanan E-Cash dari bank Mandiri. Semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar