Pernah bepergian ke pedesaan dimana menemukan ATM sulit sekali? Lokasi kantor cabang bank lokasinya jauh bisa berkilometer. Saya pernah mengalaminya, saat pergi ke sebuah desa ATM terdekat hanya ada di pusat kota yang jaraknya 3 KM.
Tidak bisa dipungkiri fasilitas perbankan ATM, sangat dibutuhkan untuk transaksi non tunai maupun tarik tunai. Terlebih sebagian besar masyarakat belum terlalu familiar dengan internet banking dan mobile banking.
Bank baik kantor cabang maupun ATM dibutuhkan nasabah termasuk di pedesaan yang belum terjangkau perbankan. Karena keterbatasan dari kantor cabang dan ATM maka muncullah solusi layanan perbankan tanpa kantor (nirkantor) atau yang dikenal dengan istilah branchless banking.
Branchless banking, layanan dimana nasabah dapat melakukan transaksi perbankan melalui agen-agen yang tertentu. Jumlah kantor cabang bank terbatas dan tidak bisa menjangkau seluruh pelosok Indonesia. Namun bank bisa melayani nasabah di tempat yang tidak terjangkau kantor cabang lewat agen.
Agen yang dimaksud adalah anggota masyarakat yang memiliki usaha mikro dan kecil bisa berupa warung atau toko di suatu daerah yang dapat melayani transaksi perbankan namun dengan jumlah yang terbatas.
Di agen tersebut dapat membuka rekening dan juga mengajukan kredit. Produk yang ada di agen adalah produk-produk mikro. Sebagai contoh bank yang sudah melakukan layanan perbankan tanpa kantor adalah BRI lewat agen BRI Link.
Agen BRI Link melayani simpanan dan pengajuan kredit mikro sampai dengan 25 juta. Agen BRI Link menjangkau ke berbagai pesolok Indonesia.
Saat ini jumlah Agen BRI Link ada 2.000 agen dan BRI menargetkan ada adanya 30.000 agen di seluruh Indonesia. Setiap agen akan melayani 2 desa.
Dengan adanya layanan agen branchless banking maka masyarakat yang sebelumnya tidak terjangkau perbankan, kini bisa mengakses layanan perbankan. Tentunya selain BRI bank lain juga akan ikut membuat layanan perbankan tanpa kantor, yang sangat membantu masyarakat mendapatkan akses layanan perbankan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar