Senin, 11 Juli 2016

Serunya Promo Nonton CGV Blitz dengan Tahapan Xpresi BCA

Libur Lebaran/Idulfitri kali ini saya dan beberapa teman kembali nonton film bersama. Agar bisa menonton bioskop di hari libur dengan harga hemat, sehingga kami harus mencari promo nonton. Setelah saya mencari ke sana dan ke mari, saya menemukan ada promo beli 1 gratis 1 tiket nonton setiap Selasa dan Sabtu dari Tahapan Xpresi BCA di CGV Blitz. Kalau yang menonton sendirian, bisa memilih gratis paket combo snack (popcorn dan minuman).

Syarat dan Ketentuan Promo Tahapan Xpresi BCA
Syarat dan Ketentuan Promo Tahapan Xpresi BCA


Namun sayangnya saya bukan nasabah Tahapan Xpresi, namun teman saya nasabah Tahapan Xpresi. Salah satu manfaat punya teman adalah "nebeng promo" #eh . Akhirnya saya dan ketiga teman saya memutuskan hari Sabtu untuk nonton bersama di CGV Blitz Teras Kota, Tangerang Selatan. 


Tiket Nonton Promo di CGV Blitz dengan Tahapan Xpresi BCA
Tiket Nonton Promo di CGV Blitz dengan Tahapan Xpresi BCA

Kami memutuskan untuk menonton film  "The Legend of Tarzan" pukul 16.10 sebanyak empat tiket. Untuk mendapatkan empat tiket kami cukup membayar sebesar Rp 90.000. Hitung-hitung Rp 90.000 dibagi empat, harga per tiket jadinya hanya Rp 22.500. Setara dengan harga tiket di hari biasa. Lumayan hemat nonton dengan promo dari BCA. Saya jadi tertarik membuka Tahapan Xpresi BCA juga jadinya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pakaian Menawan Ramah Lingkungan, Cerita Batik Ecoprint KBA Pekayon

Langkah kecil yang kita lakukan, sedikit banyak akan berdampak pada lingkungan. Kain dari bahan pakaian yang dikenakan saat ini, mungkin mel...