Langsung ke konten utama

Suka Main PS4 atau Pengguna Drone? Kenali Inovasi Seagate untuk Maksimalkan Hobimu

Saat ini generasi milenial memiliki hobi baru yang berhubungan dengan teknologi, seperti trend hobi bermain game seperti Playstation 4, selain itu juga ada trend menggunakan drone untuk mengambil foto dan video. Berbagai game bisa dimainkan untuk sekedar untuk mengisi waktu luang dengan berbagi game di rumah. Bagi yang sedang berkegiatan di luar rumah, penggunaan drone makin marak untuk mengambil gambar dan video dari angle yang berbeda.


Pada hari Selasa, 19 September 2017 di Jakarta Blibli dan Seagate mengadakan Blibli Friends Meetup. Kali Ini tema yang diangkat seputar hobi bermain game dan menggunaian drone, Play and Beyond Sempurnakan Hobimu. Pada awal acara kita diajak melihat hasil fotografi drone bersama Asosiasi Pilot Drone Indonesia (APDI) dengan narasumber mas Akbar dan mas Anton. Menggunakan drone terlebih saat travelling, membuat kita mendapatkan gambar yang indah dari atas.


Siapa yang tak tahu keindahan Raja Ampat dan Derawan? Dengan adanya drone kiga bisa memotret pemandangan dari ketinggian dan jarak yang jauh, tentunya kita tak perlu bepergian lebih jauh. Disarankan menggunakan drone di tempat yang agak jauh dari pemukiman penduduk. Selain itu juga saat menggunakan drone pastikan baterai cukup, baterai drone berbahan Li-Po bisa digunakan 25-45 menit jika menggunakan baterai tambahan.


Perspektif pemandangan bisa kita dapatkan menggunakan drone, tetapi file hasil gambar dan video yang diambil mencapai 200-400GB untuk penggunaan 3-4 hari. Besarnya file yang dihasilkan tentu saja menyulitkan proses pemindahan data, tetapi ada solusi dengan hadirnya Seagate DJI Fly Drive berkapasitas 2 TB yang memudahkan. Hadirnya slot untuk membaca Micro SD yang mampu memberikan kecepatan memindahkan data 10 GB hanya dalam waktu 2 menit saja.


Lain halnya dengan hobi bermain game, mas Giring Ganesha founder Kincir.com yang senang bermain Playstation 4. Mas Giring biasanya bermain game saat ada di luar kota, saat ini bagi mas Giring saatnya bermain dengan anak.


Apalagi saat ini sedang trend anak muda bermain game di smartphone seperti Mobile Legend dan Arena of Valor, tetapi ada pengalaman berbeda saat bermain PS 4. Untuk itu hadirlah Seagate Game Drive for PS4 yang bisa menampung 50an game dengan kapasitas 2 TB.


Pak Tirta dari Seagate menyampaikan keunggulan produk yang sesuai untuk kebutuhan, termasuk untuk memaksimalkan hobi fotografi drone dan bermain PS 4. Bentuk harddisk yang tipis dengan kapasitas besar dan kecepatan memindahkan data yang cepat menjadi nilai pembeda Seagate.


Seagate DJI Fly Drive dan Seagate Game Drive for PS 4 bisa dibeli secara pre-order di Blibli, selama masa pre-order 19 September-3 Oktober 2017. Ada bonus voucher MAP dan voucher belanja Bliblicom

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Transfer Berbeda Bank, Tak Kunjung Sampai? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Proses transfer berbeda bank berapa lama ya? Pertanyaan yang kerap kali ditanyakan kepada saya. Terlebih bagi freelancer termasuk saya, momen menunggu pembayaran dari pemberi kerja adalah momen menegangkan. Kabar dari bagian keuangan perihal dimulai proses pembayaran, bagaikan menemukan oase di tengah padang gurun yang gersang. Namun, setelah ditunggu-tunggu seraya, memerika mutasi rekening. Kerapkali berujung pada di-PHP-in. Katanya sudah ditransfer, kok belum masuk juga ya? Jangan-jangan bagian keuangannya belum memproses. Perasaan menjadi gundah gulana dan galau, tagihan sudah "mengantri" untuk dibayarkan. Namun, apa daya saldo di rekening tabungan belum bertambah. Sampai suatu hari, saya mengujungi salah bank yang ada di Mal Kota Kasablanka. Untuk melakukan pencetakan buku tabungan. Saya masuk ke bank, satpam meminta saya mengambil nomor antrian. Saya duduk dan menunggu nomor dipanggil. Tiba saat nomor antrian saya dipanggil, saya menuju petugas teller. Saya se

Mencoba Kartu Flazz BCA JakLingko, Tarif Rp5.000 Transjakarta dalam Tiga Jam

Akhirnya tersedia juga kartu Flazz BCA edisi JakLingko. Untuk yang belum tahu, sistem JakLingko memberikan tarif penggunaan Transjakarta maksimal Rp5.000 dalam tiga jam. Selain Flazz BCA sebelumnya sudah tersedia kartu JakLingko kerjasama dengan bank lainnya. Kartu JakLingko Flazz BCA Selain dapat digunakan pada bus Transjakarta, kartu JakLingko dapat digunakan pada angkot atau mikrotrans di Jakarta. Tinggal tap in dan tap out pada alat tap.  Untuk mendapatkan kartu JakLingko Flazz BCA, saya menemukannya tersedia pada vending machine. Harga kartu Flazz BCA JakLingko sebesar Rp40ribu dengan isi saldo Rp15ribu. Pembayaran dapat dilakukan dengan scan QRIS dan uang tunai. Perjalanan saya dimulai dari Kota Tangerang menuju Jakarta menggunakan bus tujuan Poris-Bundaran Senayan. Durasi perjalanan berlangsung sekitar satu jam. Saya turun di halte Gelora Bung Karno, kemudian naik bus tujuan Kota dan turun di halte Bendungan Hilir. Perjalanan berlangsung sekitar sepuluh menit. Saat tap out dike

Apa Perbedaan Tahapan dan Tahapan Expresi?

Tahapan dan Tahapan BCA keduanya produk rekening Tabungan BCA. Namun apa saja perbedaan antara Tahapan dan Tahapan Expresi? Setelah saya mencari-cari informasi dari berbagai sumber, ini dia ternyata perbedaan rekening Tahapan dan Tahapan Expresi: 1. Setoran Awal Setoran awal Tahapan BCA minimal 500 ribu (lumayan besar ya) dan Tahapan Xpresi minimal 50 ribu ( ini lebih sesuai dengan kantong). 2. Jenis Kartu ATM yang Diberikan Kartu ATM Tahapan tersedia dalam 3 (tiga) pilihan, yaitu: Silver, Gold dan Platinum. Setiap kartu berbeda limit transaksinya. Kalau Tahapan Xpresi BCA kartu ATMnya terdiri dari berbagai pilihan multidesain dan juga bisa menggunakan foto pribadi. Kan seru nih kartu ATMnya ada foto sama teman, keluarga atau pacar (abaikan yang terakhir). Saat ini baru bisa pakai desain multidesain di cabang tertentu dan My BCA. Kalau pakai kartu ATM Tahapan Xpresi pernah mau pakai bayar di kasir supermarket dan kartunya ditolak. Katanya sih desain kartunya kok beda, setela