Langsung ke konten utama

Kini Berinvestasi Semakin Mudah dengan Aplikasi WELMA, Inovasi dari BCA

BCA sebagai bank swasta yang menjadi pilihan masyarakat terus berinovasi dan mendukung program pemerintah melalui OJK, dalam memberikan edukasi literasi keuangan. Sehingga terwujud peningkatan indeks literasi keuangan dari masyarakat Indonesia, kemudian memanfaatkan produk dan layann jasa keuangan untuk mencapai tujuan keuangan.

BCA mencermati pentingnya investasi, khususnya bagi anak muda. Sehingga BCA memudahkan masyarakat dalam berinvestasi, melalui inovasi aplikasi berbasis digital bernama WELMA (Wealth Management Application) pada ajang Indonesia Knowledge Forum VIII 2019 di Jakarta.
Aplikasi WELMA Memudahkan Masyarakat Berinvestasi
Aplikasi WELMA Memudahkan Masyarakat Berinvestasi

Pada pembukaan Indonesia Knowledge Forum VIII 2019 Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur BCA dalam pembukaan  IndonesiaKnowledge Forum ke-8 menyamliakan BCA juga sudah berkontribusi membantu pemerintah, dalam penjualan Surat Berharga Negara (SBN).

Sebagian besar pembeli SBN melalui BCA dahulu adalah segmen nasabah tertentu. Namun, melalui inovasi yang diperkenalkan BCA. Maka semua nasabah BCA sudah bisa membeli SBN melalui aplikasi WELMA.

Dilanjutkan sambutan dari pak Andi Hadiyanto, Direktur Jendral Perbendaharaan, Kementerian Keuangan menjelaskan pertumbuhan ekonomi Indonesia didorong sektor ekonomi kreatif. Untuk itulah perlunya inovasi dari sektor jasa keuangan untuk mendukungnya, seperti BCA.

Pembukaan Indonesia Knowledge Forum BCA 2019


Pada acara peluncuran WELMA pak Jahja Setiaatmadja, Presiden Direktur BCA melakukan demo cara pembalian SBN ORI 016 melalui aplikasi WELMA (saat ini baru tersedia untuk perangkat Android).
Melalui aplikasi WELMA nasabah BCA bisa melakukan pembelian SBN dan investasi Reksa Dana secara self service, serta mendapatkan edukasi asuransi. Setelah sebelumnya berinvestasi obligasi (SBN) dan investasi reksa dana dilakukan melalui kantor cabang BCA.

Peluncuran aplikasi Aplikasi Wealth Management BCA (WELMA) dilakukan oleh Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja, Wakil Presiden Direktur BCA Suwignyo Budiman, Direktur BCA Santoso bersama Direktur Jenderal Perbendaharaan Kementerian Keuangan Republik Indonesia Andin Hadiyanto.

Peluncuran Aplikasi Wealth Management BCA (WELMA)
Peluncuran Aplikasi Wealth Management BCA (WELMA)

Dilanjutkan dengan sesi pengenalan lebih lanjut tentang Aplikasi Wealth Management BCA (WELMA) bersama Suwigno Budiman, Wakil Presiden Direktur BCA dan Christina W Setyabudhi, SEVP Wealth Management BCA.

Mengenal Aplikasi Wealth Management BCA  (WELMA)

Pak Suwigno Budiman, Wakil Presiden Direktur BCA menjelaskan aplikasi WELMA hadir sebagai One Stop Solution bagi nasabah BCA untuk membeli produk investasi. Hingga saat ini iiterasi keuangan masyarakat Indonesia masih di bawah 30%.
Masyarakat bisa dengan mudah mencari informasi tentang asuransi melalui WELMA.

Aplikasi WELMA Hadir sebagai One Stop Solution untuk Berinvestasi
Aplikasi WELMA Hadir sebagai One Stop Solution untuk Berinvestasi

Kehadiran aplikasi WELMA merupakan dukungan BCA untuk memberikan edukasi asuransi dan investasi, sehingga terjadi peningkatan literasi keuangan masyarakat. Selama masih bisa mendapatkan akses internet, tentunya bisa download aplikasi WELMA.

Bu Christina W Setyabudhi, SEVP Wealth Management BCA menjelaskan melalui digital transformasi memberikan akses kepada semua orang yang sama kepada semua orang. Istilah wealth management terkesan "wealth/mewah" untuk nasabah di segmen affluent dan high networth, BCA ingin menjangkau semua segmen nasabah melalui aplikasi digital WELMA.

Edukasi Investasi dan Asuransi secara Menyeluruh dilakukan BCA
Edukasi Investasi dan Asuransi secara Menyeluruh dilakukan BCA

Masyarakat umum (non nasabah BCA) bisa mendownload aplikasi WELMA, tetapi aksesnya terbatas pada edukasi asuransi. Cukup lakukan pembukaan rekening BCA (bisa di kantor cabang BCA, My BCA, dan bahkan dari BCA Mobile) baru kemudian bisa mengakses berbagai fitur yang memberikan kemudahan berinvestasi.

Melalui aplikasi WELMA, BCA menjangkau anak muda dan nasabah di semua segmen untuk memudahkan berinvestasi. Jika masih bingung membeli produk investasi yang mana, tenanf saja ada fitur komparasi (perbandingan) antar produk reksa dana.

Syarat untuk berinvestasi cukup memiliki SID dan rekening BCA. Aplikasi WELMA menghadirkan mengalami berinvestasi yang mudah dan user friendly, bisa beli obligasi min 1 juta dan reksa dana 100 ribu dengan sangat cepat. Aplikasi WELMA di iPhone akan hadir sekitar 3 bulan lagi.

Tujuan BCA memperkenalkan aplikasi WELMA untuk membantu pemerintah, meningkatkan literasi keuangan dan membantu semua segmen untuk mengelola kekayaannya. Saat ini melalui aplikasi WELMA baru bisa membeli obligasi primer, tetapi ke depannya akan bisa membeli obligasi sekunder dan asuransi.

Melalui aplikasi WELMA bisa melakukan perbandingan performance antar reksa dana, BCA ingin mengajak masyarakat memahami produk investasi, tak sekadar membeli saja. Peningkatan awareness masyarakat dilakukan BCA di segala segmen, baik di kantor cabang dengan lounge prioritas, ada wealth specialist yang memberikan edukasi (saat ini masih diujicobakan di Jakarta).

Jika nasabah tak sempat datang ke cabang, tetap bisa mendapatkan edukasi melalui aplikasi WELMA. BCA melakukan pendekatan holistik (menyeluruh) dalam upaya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mengatur keuangan dengan baik. Untuk transaksi pembelian obligasi dan reksa dana pada 8-31 Oktober, ada promosi berupa cashback sebesar 100ribu yang akan diberikan setelah masa promo (bulan November 2019).

Kesimpulan:
BCA memudahkan masyarakat (khusunya nasabah BCA) untuk berinvestasi dalam satu genggaman, melalui aplikasi digital WELMA (Wealth Management Application). Transaksi pembelian obligasi (termasuk Surat Berharga Negara/SBN) dan reksa dana bisa dilakukan dengan mudah, bahkan ada promosi cashback 100ribu. Jika melakukan investasi hingga 31 Oktober 2019.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Transfer Berbeda Bank, Tak Kunjung Sampai? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Proses transfer berbeda bank berapa lama ya? Pertanyaan yang kerap kali ditanyakan kepada saya. Terlebih bagi freelancer termasuk saya, momen menunggu pembayaran dari pemberi kerja adalah momen menegangkan. Kabar dari bagian keuangan perihal dimulai proses pembayaran, bagaikan menemukan oase di tengah padang gurun yang gersang. Namun, setelah ditunggu-tunggu seraya, memerika mutasi rekening. Kerapkali berujung pada di-PHP-in. Katanya sudah ditransfer, kok belum masuk juga ya? Jangan-jangan bagian keuangannya belum memproses. Perasaan menjadi gundah gulana dan galau, tagihan sudah "mengantri" untuk dibayarkan. Namun, apa daya saldo di rekening tabungan belum bertambah. Sampai suatu hari, saya mengujungi salah bank yang ada di Mal Kota Kasablanka. Untuk melakukan pencetakan buku tabungan. Saya masuk ke bank, satpam meminta saya mengambil nomor antrian. Saya duduk dan menunggu nomor dipanggil. Tiba saat nomor antrian saya dipanggil, saya menuju petugas teller. Saya se

Mencoba Kartu Flazz BCA JakLingko, Tarif Rp5.000 Transjakarta dalam Tiga Jam

Akhirnya tersedia juga kartu Flazz BCA edisi JakLingko. Untuk yang belum tahu, sistem JakLingko memberikan tarif penggunaan Transjakarta maksimal Rp5.000 dalam tiga jam. Selain Flazz BCA sebelumnya sudah tersedia kartu JakLingko kerjasama dengan bank lainnya. Kartu JakLingko Flazz BCA Selain dapat digunakan pada bus Transjakarta, kartu JakLingko dapat digunakan pada angkot atau mikrotrans di Jakarta. Tinggal tap in dan tap out pada alat tap.  Untuk mendapatkan kartu JakLingko Flazz BCA, saya menemukannya tersedia pada vending machine. Harga kartu Flazz BCA JakLingko sebesar Rp40ribu dengan isi saldo Rp15ribu. Pembayaran dapat dilakukan dengan scan QRIS dan uang tunai. Perjalanan saya dimulai dari Kota Tangerang menuju Jakarta menggunakan bus tujuan Poris-Bundaran Senayan. Durasi perjalanan berlangsung sekitar satu jam. Saya turun di halte Gelora Bung Karno, kemudian naik bus tujuan Kota dan turun di halte Bendungan Hilir. Perjalanan berlangsung sekitar sepuluh menit. Saat tap out dike

Apa Perbedaan Tahapan dan Tahapan Expresi?

Tahapan dan Tahapan BCA keduanya produk rekening Tabungan BCA. Namun apa saja perbedaan antara Tahapan dan Tahapan Expresi? Setelah saya mencari-cari informasi dari berbagai sumber, ini dia ternyata perbedaan rekening Tahapan dan Tahapan Expresi: 1. Setoran Awal Setoran awal Tahapan BCA minimal 500 ribu (lumayan besar ya) dan Tahapan Xpresi minimal 50 ribu ( ini lebih sesuai dengan kantong). 2. Jenis Kartu ATM yang Diberikan Kartu ATM Tahapan tersedia dalam 3 (tiga) pilihan, yaitu: Silver, Gold dan Platinum. Setiap kartu berbeda limit transaksinya. Kalau Tahapan Xpresi BCA kartu ATMnya terdiri dari berbagai pilihan multidesain dan juga bisa menggunakan foto pribadi. Kan seru nih kartu ATMnya ada foto sama teman, keluarga atau pacar (abaikan yang terakhir). Saat ini baru bisa pakai desain multidesain di cabang tertentu dan My BCA. Kalau pakai kartu ATM Tahapan Xpresi pernah mau pakai bayar di kasir supermarket dan kartunya ditolak. Katanya sih desain kartunya kok beda, setela