Kamis, 05 Maret 2015

10 Bank dengan Laba Bersih Terbesar di Tahun 2014

Berikut ini 10 Bank Besar dengan Laba Terbesar tahun 2014: 

1. Bank BRI mencetak laba bersih di 2014 sebesar 24,24 Triliun terjadi peningkatan sebesar 13,59% dibandingkan tahun sebelumnya 21,34 Triliun (2013)

2. Bank Mandiri mencetak laba bersih di 2014 sebesar 19,90 Triliun terjadi peningkatan sebesar 9,34% dibandingkan tahun sebelumnya 18,20 Triliun (2013)

3. Bank BCA mencetak laba bersih di 2014 sebesar 16,02 Triliun terjadi peningkatan sebesar 14,3% dibandingkan tahun sebelumnya 14,25 Triliun (2013)

4. Bank BNI mencetak laba bersih di 2014 sebesar 10,78 Triliun terjadi peningkatan sebesar 19,12% dibandingkan tahun sebelumnya 9,05 Triliun (2013)

5. Bank Danamon mencetak laba bersih di 2014 sebesar 2,6 Triliun terjadi penurunan sebesar 35,64% dibandingkan tahun sebelumnya 4,04 Triliun (2013)

6. Bank Panin mencetak laba bersih di 2014 sebesar 2,36 Triliun terjadi peningkatan sebesar 4,42% dibandingkan tahun sebelumnya 2,26 Triliun (2013)

7. Bank CIMB Niaga mencetak laba bersih di 2014 sebesar 2,34 Triliun terjadi penurunan sebesar 49,13% dibandingkan tahun sebelumnya 4,06 Triliun (2013)

8. Bank BTPN mencetak laba bersih di 2014 sebesar 1,812 Triliun terjadi penurunan sebesar 16,22% dibandingkan tahun sebelumnya 2,163 Triliun (2013)

9. Bank Permata mencetak laba bersih di 2014 sebesar 1,59 Triliun terjadi penurunan sebesar 9,48% dibandingkan tahun sebelumnya 1,76 Triliun (2013)

10. Bank OCBC NISP mencetak laba bersih di 2014 sebesar 1,33 Triliun terjadi penurunan sebesar 16,67% dibandingkan tahun sebelumnya 1,14 Triliun (2013)

Demikian data 10 bank dengan laba bersih terbesar di tahun 2014

Tambahan:

11. Bank BJB mencetak laba bersih di 2014 sebesar 1,114 Triliun terjadi penurunan sebesar 19,5% dibandingkan tahun sebelumnya 1,384 Triliun (2013)

12. Bank BTN mencetak laba bersih di semester sebesar 1,1 Triliun terjadi penurunan sebesar 29,5% dibandingkan di tahun sebelumnya 1,56 Triliun (2013)

13. Bank Jatim mencetak laba bersih di 2014 sebesar 958,138 Milyar terjadi peningkatan sebesar 4,5% dibandingkan di tahun sebelumnya 916,843 Milyar (2013)

14. Bank Bukopin mencetak laba bersih di semester I 2014 sebesar 817,771 Milyar terjadi penurunan sebesar 10,4 % dibandingkan di tahun sebelumnya 912,804 Milyar (2013)

15. Bank BII mencetak laba bersih di semester 2014 sebesar 698,51 Milyar terjadi penurunan sebesar 54,79% dibandingkan semester I di tahun sebelumnya 1,54 Triliun (2013)

Sumber: Laporan Keuangan Bank di Situs OJK (Otoritas Jasa Keuangan)

Selasa, 03 Maret 2015

Kisahku Mendaftar BPJS Kesehatan di Kantor Cabang Tangerang

Tanggal 2 Maret 2015 dari jam 05.30 saya sudah ada sudah di depan gerbang kantor  BPJS Kesehatan Cabang Tangerang dan gebang masih digembok dan  satpam datang dan memberi tahu jam 7 baru akan mulai bisa mengantri. Sambil menunggu gerbang dibuka satu per satu orang pun berdatangan dan akhirnya jam 06.30 sudah banyak yang menunggu juga dan akhirnya gerbang dibuka juga.

Satpam segera memberi tahu agar mengambil formulir dan mengisinya. Saya mengambil formulir penambahan anggota keluarga. Dikarenakan kakak dan orang tua didaftarkan perusahaan tempat kakak bekerja, saya sebagai adik tidak bisa ditanggung sehingga mendaftarkan diri secara mandiri  ke kantor BPJS. Sudah mecocoba pendaftaran secara online,namun tidak bisa karena anggota keluarga lain sudah menjadi anggota.

Setelah ambil formulir satpam mempersilakan duduk bangku yang sudah disusun dua barisan memapjang ke belakang.Saya segera duduk di bangku dapat tempat  paling depan, di depan saya ada meja yang nantinya akan jadi tempat duduk petugas memeriksa pengisian dokumen dan kelengkapan lainnya.


Antrian di BPJS Kesehatan Tangerang

07.30. Petugasnya datang duduk untuk memeriksa formulir dan kelengkapan dokumen seperti fotokopi KTP, Kartu Keluarga, dan pas foto 3x4 dua lembar dan meminta menuliskan no rekening bank. Setelah semuanya lengkap  si formulir dan dokumen distaples dan diberikan no antrian distaples dan saya mendapat no antrian 2.




No Antrian BPJS
  
08.30 Loket pendaftaran BPJS Mandiri akhirnya dibuka dan mulai dipanggil satu per satu berdasarkan no antrian. Tidak lama setelah no 1 dipanggil dan no saya no 2 dipanggil agar segera loket. Tidak sampai 5 menit selesai petugas menginput data Setelah selesai saya dipersilahkan untuk melakukan pembayaran.

 











Loket Pembayaran dan Cetak Kartu BPJS





Loket Pendaftaran BPJS


Tidak perlu jauh-jauh mencari ATM untuk pembayaran pertama kali ada loket pembayaaran iuran pertama BPJS Kesehatan bisa menggunakan uang tunai dan dengan menggesek kartu debit di EDC Mandiri, BRI dan BNI. Saya memilih melakukan pembayaran dengan menggesek selesai itu kartu kartu debit di EDC bank BNI. Saya sendiri nasabah BNI Syariah tapi tetap bisa gesek di EDC BNI kok.

Selesai melakukan pembayaran, langsung dicetakan e-ID BPJS Kesehatan. E-ID sama sahnya dengan kartu BPJS Kesehatan kok. Petugas di loker pembayaran dan pencetakan juga memberi tahu perihal kartu baru aktif mulai tanggal 9 Maret 2015, 7 hari setelah kartu jadi.

Fasilitasi UMKM Manufaktur ke Jepang, Wujud Pembinaan Berkelanjutan Astra melalui YDBA

Terus konsisten dan berkelanjutan dalam membina UMKM, hal itu yang diwujudkan oleh Astra melalui YDBA. Pada kesempatan kali ini, UMKM Manufa...