Awalnya saya kira promo Go-Bills di aplikasi Go-Jek masih berlaku, ternyata terlewat sehari dari batas waktu rasanya sedih. Dibandingkan saldo di Go-Pay terlalu banyak, saya melakukan transaksi tarik saldo Go-Pay. Memang saat ini Saldo Go-Pay saat ini sudah menjadi kebutuhan membayar transportasi online dari Go-Jek, bahkan belakangan untuk berbelanja dengan promosi cashback. Seringkali beberapa teman jika minta tolong dibayarkan dahulu saat makan bersama, uangnya ditransfer kembali lewat saldo Go-Pay. Bahkan untuk keperluan pengumpulan dana sosial, ada teman yang menerima kiriman dalam bentuk saldo Go-Pay. Dibandingkan transfer berbeda bank yang dikenakan biaya tambahan sebesar Rp6.500. Saya sebagai pengguna aktif Go-Pay untuk promo, tetapi terkadang saat akan bertransaksi ternyata batas waktu promonya sudah berakhir. Sehingga akhirnya melakukan tarik tunai saldo Go-Pay dengan tujuh langkah mudah, seperti inilah caranya. Pertama, buka aplikasi Go-Jek lalu tekan lainnya.
Membahas berbagai informasi tentang jasa keuangan dan teknologi