Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari April, 2019

Tarik Saldo Go-Pay Bisa dengan Tujuh Langkah Mudah

Awalnya saya kira promo Go-Bills di aplikasi Go-Jek masih berlaku, ternyata terlewat sehari dari batas waktu rasanya sedih. Dibandingkan saldo di Go-Pay terlalu banyak, saya melakukan transaksi tarik saldo Go-Pay. Memang saat ini Saldo Go-Pay saat ini sudah menjadi kebutuhan membayar transportasi online dari Go-Jek, bahkan belakangan untuk berbelanja dengan promosi cashback. Seringkali beberapa teman jika minta tolong dibayarkan dahulu saat makan bersama, uangnya ditransfer kembali lewat saldo Go-Pay. Bahkan untuk keperluan pengumpulan dana sosial, ada teman yang menerima kiriman dalam bentuk saldo Go-Pay. Dibandingkan transfer berbeda bank yang dikenakan biaya tambahan sebesar Rp6.500. Saya sebagai pengguna aktif Go-Pay untuk promo, tetapi terkadang saat akan bertransaksi ternyata batas waktu promonya sudah berakhir. Sehingga akhirnya melakukan tarik tunai saldo Go-Pay dengan tujuh langkah mudah, seperti inilah caranya. Pertama, buka aplikasi Go-Jek lalu tekan lainnya.

Ngobrol Seru Bareng BUMN, Kegiatan dan Program Menarik HUT Kementerian BUMN ke-21

Kementerian BUMN pada 13 April 2019 akan memperingati HUT ke-21. Mulai tahun 2016 berlangsung acara perayaan satu bulan sebelum dan satu bulan setelah tanggal HUT Kementerian BUMN. Untuk mengetahui apa saja kegiatan yang berlangsung pada rangkaian acara HUT Kementerian BUMN ke-21, saya menyaksikan acara "Ngobrol Seru Bareng BUMN" disiarkan pada channel Id.Ku yang bisa disaksikan melalui UseeTV. Kegiatan HUT Kementerian BUMN ke-21 mulai yang sudah berlangsung mulai dari BUMN Goes to Campus (berbagi ilmu berguna dengan bibit unggul Indonesia), Bersih-Bersih Kampung Sehat (kampung makin cantik, hidup warga makin ciamik), dan Aktivasi LinkAja (Beres tanpa cash pakai linkaja, Indonesia makin keren aja). Hal-hal Baru di Kegiatan HUT Kementerian BUMN  Pada acara "Ngobrol Seru Bareng BUMN" dipandu oleh Duo Mantul: Vina dan Bisma dengan beberapa narasumber. Ada pak Fajar Harry, Deputi Kementerian BUMN menjelaskan ada dua hal yang baru pada rangkaian acara HUT BUMN tahu

Pengalaman Pertama Mencoba MRT Jakarta Setelah Operasional Berbayar

Setelah mencoba MRT Jakarta pada masa uji coba dan operasional tidak berbayar, sejak 1 April 2019 MRT Jakarta beroperasional secara berbayar dengan diskon 50% dari tarif normal yang ditetapkan. Pada Selasa, 2 April 2019 saya berencana pergi ke Stasiun MRT Cipete Raya untuk menikmati promo Starbucks Rp 1 dengan kartu Flazz BCA. Saya menggunakan KRL dari Tangerang sampai Stasiun Sudirman, kemudian jalan kaki menuju Stasiun MRT Dukuh Atas BNI. Tap In MRT Jakarta dengan Kartu JakLingko  Pintu Masuk menuju Stasiun MRT Dukuh Atas Untuk pembayaran tiket MRT Jakarta bisa menggunakan kartu Single Trip (berjaminan Rp 15.000), kartu JakLingko, Flazz BCA, e-Money Mandiri, TapCash BNI, Brizzui BRI, dan JakCard Bank DKI. Kartu Multi Trip MRT sampai saat ini belum tersedia. Saya menggunakan kartu JakLingko, bisa didapatkan di halte Transjakarta perihal kelebihan penggunaan kartu JakLingko bisa dibaca juga. Antrian Loket Kartu Single Trip Dari Stasiun Sudirman menuju stasiun MRT Duku