Sabtu, 28 Juli 2018

Mengenal Platform Anaplan, Memudahkan Perusahaan Merencanakan Bisnis

Dalam menjalankan kegiatan perusahaan perlu melakukan perencananaan, terlebih dalam perencanaan keuangan. Setiap langkah yang diambil perusahaan dididung data-data dan melibatkan banyak orang, dalam proses membuat perencanaan ada keterbatasan dan risiko kesalahan yang bisa timbul.

Belum lagi dengan banyaknya data yang dimiliki perusahaan membuat perlunya waktu lama, jika ingin mengubah suatu bagian tertentu, bagian lainnya untuk diubah memerlukan waktu. Dalam membuat perencanaan perusahaan memperhatikan, unsur-unsur Time (waktu), Money (Uang), dan Target yang diperhatikan untuk menentukan langkah yang harus diambil agar produktif, efektif, dan efisien. Sehingga diperlukan solusi bagi perusahaan untuk membuat perencanaan dengan lebih cepat, efektif, dan efisien.

Beruntunglah saya berkesempatan mengunjungi kantor Edsen Indonesia pada acara Blogger Gathering. Sehingga saya bisa mengetahui adanya layanan yang disediakan, Edsen Consulting sebagai solusi perencanaan bisnis perusahaan. Sehingga proses pengambilan keputusan perusahaan, bisa berjalan dengan baik sekalipun banyak data dari berbagai divisi dan dikerjakan secara kolaboratif.

Pak Edwin Budiman, Direktur Edsen Consulting menjelaskan dalam proses pengambilan keputusan perusahaan, tentunya diharapkan secepat mungkin. Sehingga perlu ada solusi untuk menginterasikan data-data yang dimiliki perusahaan, sehingga dengan mudahnya melihat simulasi perubahan dari berbagai spreadsheet.



Penggunaan spreadheet atau file Microsoft Excel sudah biasa digunakan perusahaan, tetapi banyaknya data yang dimiliki menyebabkan perlu waktu untuk membuat simulasi berbagai rencana. Edsen Consulting sebagai perusahaan jasa konsultan IT memiliki layanan yang menjadi solusi masalah tersebut. Edsen Consulting memiliki layanan yang membantu perusahaan dalam proses integrasi data untuk memudahkan proses perencanaan dan budgeting dengan platform Anaplan.

Anaplan adalah platform berbasis cloud yang mengitegrasikan data-data yang dimililiki secara realtime, sehingga perusahaan dapat melakukan perencanaan dengan data dengan lebih cepat. Anaplan ditemukan pada tahun 2006 oleh Guy Haddleton and Michael Gould, pada tahun 2011 dirilis secara komersial. Edsen Consulting merupakan partner lokal layanan Anaplan di Indonesia.


Anaplan menyempurnakan penggunaan spreadheet yang biasanya digunakan, platform berbasis cloud akan meminimalisir kesalahan sehingga lebih mudah dilakukan proses audit. Anaplan bisa diakses melalui website Anaplan.com sehingga bisa digunaian dengan mudah, tanpa cemas jika laptop atau komputer yang digunakan mengalami kerusakan.


Secara detail terdapat catatan dan keterangan jika ada perubahan data yang dilakukan secara detail, baik keterangan waktu dan siapa yang melakukan perubahan. Hal ini memungkinkan perencanaan bisnis yang dilakukan pada Anaplan bisa dipantau dengan baik, dalam setiap hal yang dilakukan.


Untuk menikmati kemudahan Anaplan, Edsen Consulting sebagai partner lokal yang membantu perusahaan dalam pengambilan keputusan kolaboratif untuk mendorong kinerja bisnis dan produktivitas perusahaan. Hasil file dari Anaplan bisa export dengan berbagai format seperti .XLS, .CSV, .DOC dan PPT sehingga file mudah untuk dimanfaatkan dalam proses perencanaan bisnis.

Anaplan sudah digunakan di lebih dari 40 negara dengan 900 perusahaan, dalam memudahkan proses perencanaan bisnis. Sedangkan di Indonesia Anaplan sudah juga digunakan oleh beberapa perusahaan seperti Alfamart, Telkomsel, Indosat, dan Mandiri Tunas Finance.

Jumat, 27 Juli 2018

Bluetooth Speaker yang Unik, SPC Bluetooth Speaker Noah Sound

Mendengarkan musik menjadi salah satu kegiatan menyenangkan, menemani waktu demi waktu saat beraktivitas dengan musik yang memberikan semangat. Berbagai perlengkapan audio bisa menjadi pilihan, memberikan pengalaman berbeda, saat mendengarkan musik dengan bluetooth speaker. Pada kesempatan kali ini saya akan mencoba bluetooth speaker yang unik, berbeda dengan bluetooh speaker pada umumnya.

Sekilas terlihat desain bluetooth speaker yang dihadirkan oleh SPC tampak gagah dan kokoh. Mengusung konsep Noah Sound dengan desain yang modern dan stylish. Bluetooth speaker SPC merupakan salah satu dari rangkaian produk SPC Mobile Noah Sound. Terdapat juga produk smartphone dan eraphone ekslusif Noah Sound.


Saya tertarik dengan keunikan Bluetooth Speaker SPC. Saat saya menyalakan dan mematikan perangkat, terdengar suara Ariel Noah sebagai guide dalam penggunaan. Fitur yang cukup unik, pada bluetooth speaker lainnya tanpa ada suara panduan. Bagi penggemar Noah tentunya akan senang menggunakannya, saat mendengarkan soal Ariel Noah yang memandu penggunaan.



Bluetooth Speaker SPC Noah Sound tampil dengan desain persegi panjang. Pada sisi bagian kanan terdapat port Micro SD, sehingga berbagai file dengan format (MP3, WMA, WAV, FLAC, APE) bisa diputar secara langsung. Ada juga port untuk melakukan pengisian daya, penggunaan listrik pun cukup hemat hanya 6 watt. Terdapat baterai dengan kapasitas baterai 1200 mAh, membuat Bluetooth Speaker SPC Noah Sound mampu memutar lagu hingga 6 jam.



Terdapat juga port handfree yang memungkinkan kita menerima panggulan telepon, mendukung handsfee dengan ukuran 3,5 mm. Dengan teknologi bluetooth seri 4.0 Bluetooth Speaker SPC Noah Sound mampu digunakan pada jarak penerimaan hingga 10 meter.

Selain itu juga ternyata Speaker SPC Noah Sound memiliki lapisan splashproof. Dengan adanya lapisan IPX5 Splash Proof membuat tahan akan cipratan air sehingga tidak cemas saat dibawa untuk beraktivitas di luar ruangan. Dengan adanya splash proof, SPC Noah Sound tahan saat terkena cipratan maupun hujan ringan. Namun, jangan mencoba untuk direndam ya.

Untuk menunjang penggunaan di luar ruangan, Bluetooth Speaker SPC Noah Sound terdapat bagian untuk memasang pengait pada bagian hanger. Hal ini akan memudahkan kita untuk membawanya bepergian dengan mudah.


Dalam hal kualitas suara, Bluetooth Speaker SPC Noah Sound memiliki kualitas suara yang cukup bagus. Suara yang dihasilkan cukup jernih dan ngebass, membuat semangat saat mendengarkan
 suara dari bluetooth speaker. Ditambah harganya yang cukup terjangkau, bahkan bisa didapatkan di Shopee dengan harga khusus.

Selasa, 17 Juli 2018

Cerita Di Balik Layar Metamorfosa Satu Dekade HaloBCA: Buku Journey to Find Happiness in HaloBCA

HaloBCA tentunya cukup familiar bagi saya, Setiap kali ada permasalahan dan pertanyaan terkait transaksi, selalu bisa diselesaikan dengan baik dan cepat.

Pengalaman menelepon HaloBCA di 1500888, media sosial Twitter, dan livechat di website BCA saya dilayani dengan ramah. Cukup salut dan senang dengan pelayanan HaloBCA, sepenuh hati memberikan layanan yang prima.

Tak terasa HaloBCA sudah melalui satu dekade, perjalanan dan pengalaman membangun tim HaloBCA tentu bukan hal yang mudah. Ada proses yang dilalui oleh HaloBCA, sehingga saat ini bisa meraih prestasi sebagai Best Contact Center in The World.

Pada momen satu dekade HaloBCA berbagi cerita perjalanan transformasi Halo BCA selama satu dekade, melalui buku "Journey to Find Happiness in HaloBCA", berisikan kisah "di balik layar". HaloBCA pada awalnya hadir sebagai call center, kemudian menjadi contact center, dan kini bertransformasi menjadi Center of Digital BCA.


Buku Journey to Find Happiness in HaloBCA
Buku Journey to Find
Happiness in HaloBCA

Ada sosok Bu Wani Sabu selaku Executive Vice President Center of Digital BCA, membawa HaloBCA bisa meraih prestasi sebagai Best Contact Center in The World. Sosok pemimpin di balik pelayanan prima HaloBCA yang prima dan baik, pada acara lauching buku "Journey to Find Happiness in HaloBCA", hadir beberapa orang yang turu terlibat dan menjadi saksi dalam perjalanan transformasi satu dekade HaloBCA.

Bu Grace Heny, Direktur 168 Solution berbagi cerita, kepemimpinan dan ketegasan Bu Wani Sabu. Pada awal membangun tim HaloBCA, ia dipercaya untuk membantu dengan memberikan pelatihan. Namun, betapa kagumnya karena saat akan diberi pelatihan, tim HaloBCA tidak ada yang datang terlambat.

Kemudian Bu Wardhani Soedjono, komisioner PT VADS Indonesia bercerita kisah perkenalan awal bertemu Bu Wani Sabu. Bu Wani Sabu adalah memiliki value baik dalam kehidupan, seperti kedisiplinan. Hal tersebut ditularkan kepada tim HaloBCA, kemudian prestasi-prestasi mengikutinya.

Bincang Bersama Saksi Hidup Perjalanan Satu Dekade HaloBCA
Bincang Bersama Saksi Hidup
Perjalanan Satu Dekade HaloBCA

Begitu pula dengan Pak Andi Anugerah, Ketua Asosiasi Contact Centre Indonesia mengapresiasi HaloBCA yang terbuka dalam berbagi ide kepada orang lain. HaloBCA selalu inovatif dalam memberikan layanan, bahkan memberikan kesempatan pada perusahan lain untuk belajar. Terlebih apresiasi atas prestasi yang diraih, tidak hanya tingkat nasional, tetapi juga hingga meraih prestasi Best Contact Center in The World.

Begitu juga dengan Pak Erich Sinarta berbagi cerita, permah menjadi bagian dari awal. perjalanan HaloBCA. Bertepatan saat bu Wani Sabu memimpin tim HaloBCA dengan  bimbingan oleh pak Armand, Wakil Presiden Direktur BCA. Sosok Bu Wani Sabu sebagai sosok yang memimpin dan membimbing sebagai standar nilai yang tinggi. Sehingga petugas di Halo BCA terbimbing dengan baik.

Pemberian Buku kepada Saksi Hidup Perjalanan Satu Dekade Halo BCA
Pemberian Buku kepada Saksi Hidup
Perjalanan Satu Dekade Halo BCA

Namun, berbagai prestasi yang diraih oleh Halo BCA didapatkan dengan proses dan perjuangan, hingga Halo BCA bisa bermetamorfisis menjadi Center of Digital.
BCA.

Bu Wani Sabu yang awalnya sudah merasa nyaman bekerja sebagai interal audit, sempat sedih, saat ditugaskan memimpin HaloBCA. Pak Armand Wahyudi, Direktur BCA melihat sosok Bu Wani Sabu yang cocok untuk memimpin dan visioner untuk membangun tim HaloBCA.

  Bincang Perjalanan HaloBCA bersama Bu Wani Sabu dan Pak Armand Wahyudi
Bincang Perjalanan HaloBCA bersama
Bu Wani Sabu dan Pak Armand Wahyudi

HaloBCA pada tahun 2007 saat masih menjadi call center, dipandang sebagai unit kerja kelas dua. Tempat berkumpul karyawan buangan dan mentok karier serta prestasinya, tidak memiliki standar pelayanan dan prestasi.

Ruangan yang dahulu mirip sekat-sekat di wartel, petugas call center menjawab panggilan dengan gaya masing-masing. Berkat kepemimpinan Bu Wani Sabu  dan coaching dari pak Armand mengubah citra HaloBCA dengan pelayanan yang baik dan mampu meraih prestasi.

Elang menjadi maskot HaloBCA sejak tahun 2017, ada makna tersendiri untuk bertransformasi. Elang harus melalui proses transformasi pada usia 40 tahun untuk memasuki fase kedua kehidupan. Sesuai dengan filosofi HaloBCA ke dunia digital, sehingga tetap bisa terus bertransformasi di dunia digital saat ini.

Bu Wani Sabu menyatakan, "Bekerja bukan untuk meraih medali, tetapi lakukan yang terbaik dan terus yang terbaik, maka medali akan mengikutinya."

Kepemimpinan Bu Wani Sabu dalam memimpin HaloBCA, tidak lepas dari bimbingan pak Armand Wahyudi. Pak Armand menyampaikan pentingnya "Otak, semangat kerja keras, hati baik, dan keberanian" untuk menjadi seorang pemimpin seperti Bu Wani Sabu.

Penyerahan Buku kepada Bu
Winny Setiaatmadja, Istri Presiden Direktur BCA

Pada akhirnya happiness menjadi bagian dari pencapaian HaloBCA. Buku "Journey to Find Happiness in HaloBCA" memaparkan langkah yang dilalui, sehingga inovasi bisa dilakukan HaloBCA. Tim HaloBCA happy, nasabah happy, dan BCA sebagai perusahaan happy.

Minggu, 15 Juli 2018

Mengenal Cara Investasi Bitcoin Melalui Luno

Beberapa waktu terakhir cukup banyak mendengar pemberitaan tentang bitcoin, sejak beberapa tahun lalu mendengar istilah bitcoin. Namun, belum terlalu memahami apa sebenarnya bitcoin, terlebih saat mendengar kabar dari teman, bahwa bitcoin bisa dijadikan sebagai investasi.

Muncul rasa penasaran saya untuk mencari tahu lebih lanjut. Ternyata ada teknologi blockchain dibalik kehadiran bitcoin sebagai salah satu jenis cryptocurrency. Bitcoin adalah salah satu jenis cryptocurrency (mata uang kripto) yang diperkenalkan Satoshi Nakamoto pada tahun 2009.

Ketersediaan bitcoin terbatas hanya tersedia 21 juta, saat ini sudah ada 17 juta yang beredar. Sejak tahun 2007 nilai bitcoin telah meningkat lebih dari 500%, sehingga menjadi bitcoin sebagai "aset digital".
Pergerakan nilai bitcoin berdasarkan permintaan dan penawaran, sehingga bisa menjadi investasi dengan potensi peningkatan nilai. Dengan bitcoin bisa menerima, mengirim, maupun menyimpan kapan saja dan di mana saja dengan mudah.

Untuk mengenal lebih lanjut tentang cryptocurrency dan bitcoin, saya berkesempatan mengikuti acara yang diadakan oleh Luno. Tentu saja jika kita memiliki aset digital yang berharga, kita memerlukan tempat untuk menyimpannya. Luno adalah perusahaan yang menawarkan keamanan dan kemudahan untuk membeli, menyimpan, dan mengenal aset digital.

Vijay Ayyat, General Manager Luno menjelaskan, bitcoin adalah teknologi baru yang memungkinkan perpindajan dan pertukaran yang cepat, efisien, dengan baiaya yang jauh lebih murah. Kini masyarakat mendapatkan kesempatan untuk berinvestasi pada teknologi itu sendiri, di mana sebelumnya, investasi terhadap teknolohi yang menjanjikan bukanlah hal mungkin.


Ada beberapa cara untuk memperoleh bitcoin: menerima, membeli, dan menambang (mining) bitcoin. Proses mining bitcoin prinsipnya, bagaimana memecahan algoritma pemograman bitcoin, baru kemudian mendapatkan bitcoin. Cara termudah untuk mendapatkan bitcoin, membeli dari penyedia terpercaya seperti Luno.

Luno adalah perusahaan global di bidang aset digital yang erbasis di London dengan kantor regional di Singapura dan Cape Town, saat ini pelanggan di 40 negara dan tim lebih dari 100 orang. Vijay Ayyar, General Manager Luno menjelaskan lagi, pada era sistem keuangan internet saat ini, bitcoin hadir sebagai aset digital yang dapat digunakan sebagai investasi. Luno hadir dengan layanan terpercaya untuk menyimpan aset digital.


Produk dan layanan yang ditawarkan oleh Luno berupa kemudahan dan keamanan untuk orang-orang dan badan usaha. Orang-orang atau badan usaha ini dapat membeli, menyimpan, dan mempelajari aset digital, seperti bitcoin dan ethereum. Luno memiliki visi untuk merevolusi sistem keuangan dunia menjadi lebih baik.

Cukup menarik ya kemudahan yang diberikan oleh Luno. Untuk dapat menggunakan Luno caranya cukup mudah, cukup dengan download dan aplikasi aplikasi Luno yang tersedia di Playstore dan Appstore. Kemudian lakukan pendaftaran dan pengisian data, jika sudah selesai sudah bisa mencoba layanan Luno.


Luno menyediakan tiga produk utama:
-Luno Wallet: pembayaran, konversi, serta penyimpanan aset digital.
-Luno Exchange: platform perdagangan aset digital yang profesional.
-Luno Entreprise: API terbuka, khusus investor berinstitusi, serta integrasi merchant.

Untuk membeli aset digital melalui Luno, ternyata tidak perlu membeli dalam jumlah satu bitcoin, bisa simulai dari 0,00000001 BTC. Saya kini pun memahami bahwa bitcoin sebagai aset digital, bisa menjadi sarana investasi dengan potensi peningkatan nilai. 

Di Indonesia bitcoin diperbolehkan digunakan untuk berinvestasi, tetapi tidak boleh digunakan sebagai alat pembayaran. Hal ini dikarenakan adanya regulasi Bank Indonesia, setiap negara punya kebijakan berbedala dalam penggunaan bitcoin. Perlu dipahami juga untuk bijak dalam berinvestasi bitcoin, dikarenakan adanya fluktiasi harga yang dipengaruhi permintaan dan penawaran.

Senin, 09 Juli 2018

Brother Hadirkan Printer Inkjet A3, Solusi Cetak Berkualitas dan Efisien

Saat mencetak dokumen pada umumnya di kantor, biasanya tersedia printer dengan ukuran kertas A4. Kertas berukuran A4 pada umumnya digunakan keperluan mencetak dokumen, tetapi pada tujuan dan industri tertentu diperlukan dokumen cetak A3, sehingga muncul kebutuhan akan printer A3. Salah satunya adalah perusahaan di bidang marketing dan advertising dengan kebutuhan cetak berukuran A3, sehingga detail gambar dan tulisan bisa lebih detail terlihat.

Kebutuhan perusahaan periklanan akan pencetakan dokumen A3 masih cukup besar. Sampai saat ini dalam proses bisnis dari perencanaan, drafting hingga ke hasil akhir desain, memerlukan volume cetak yang cukup tinggi. Keperluan untuk hasil cetak dokumen hingga berukuran A3, seperti poster dan bagan proses pengerjaan suatu proyek pembuatan iklan. Sehingga kebutuhan untuk memiliki printer A3 yang bagus, tetapi hemat dalam penggunaannya. Printer Ink Tank A3 Brother menjadi pilihan printer berkualitas dengan berbagai keunggulan



Brother Indonesia memperkenalkan printer Inkjet A3 Brother terbaru, dua tipe printer A3 inktank terbaru  yaitu HL-T4000DW dengan fungsi print-only dan MFC-T4500DW dengan fungsi print, scan, copy dan fax.  Ink Tank Printer A3 Brother terbaru ditujukan untuk segmen bagi perusahaan, baik Small Office Home Office dan juga Small Medium Business (SMB) yang memiliki volume cetak yang tinggi.

Terlebih bagi perusahaan di bidang marketing dan advertising akan mencari printer murah, makan printer A3 Brother terbaru hadir dengan seri Inkjet sehingga bisa lebih efisien dengan kualitas produk Jepang. Biaya cetak menjadi lebih rendah karena sistem refill printer dengan botol tinta dengan kapasitas tinggi pada printer isi ulang Brother.

Dimungkinkan mencetak hingga 6.500 halaman tinta hitam dan 5.000 halaman tinta pada ukuran A4. Selain itu dalam proses mencetak dokumen printer Brother HL-T4000DW dan MFC-T4500DW secara memiliki fitur pencetakan dua sisi atau duplex secara otomatis.



Selain biaya yang lebih efisien printer Brother HL-T4000DW dan MFC-T4500DW memili sistem isi ulang tinta yang memudahkan, karena pada bagian depan kita akan mudah melihat penggunaan tinta. Cukup dengan melihat tutup tempat tinta yang transparan.




Dalam performa kecepatan cetak dokumen, printer Brother HL-T4000DW dan MFC-T4500DW memiliki kecepatan cetak 5,5 detik untuk cetak dokumen hitam putih dan 6 detik untuk cetak warna pada fast-mode. Terlebih pada printer Brother MFC-T4500DW yang memiliki fungsi copy dokumen, dokumen selesai dicopy dalam waktu 4,9 detik saja. Untuk proses pencetakan gambar dengan resolusi 4.800 x 1300 dpi dengan kecepatan 22 gambar untuk mono dan 20 gambar untuk colour.


Untuk kemudahan melakukan proses cetak, bisa dilakukan melalui aplikasi dari smartphone melalui aplikasi iPrint & Scan Brotger, Air Print, Mopria, dan Google Cloud Print. Selain itu juga sebagai printer wifi, proses cetak dan scan dari smartphone dengan teknologi wifi, tanpa perlinak Bahkan untuk dokumen JPEG kita bisa langsung mencetaknya dengan install USB Flashdrive, tersedia port pada bagian depan printer. Terdapat juga layar touchscreen berukuran 2,7 inchi, kalau masih penaran bisa dilihat detail di Microsite A3



Produk printer Brother HL-T4000DW dan MFC-T4500DW hadi sebagai printer terbaik dengan garansi selama 3 tahun atau 30.000 halaman, termasuk juga Print Head dijamin dalam garansi. Demi menjamin garansi tetap berlaku, maka gunakan isi tinta inkjek Brother yang asli. Brother Indonesia saat ini memiliki 143 titik layanan yang terdiri dari 9 customer care center dan 134 mitra service.



Kamis, 05 Juli 2018

Berkenalan dengan Inovasi Jaringan dan Paket Terbaru Smartfren

Smartfren sebagai salah satu operator selular yang cukup mengejutkan, ketika saya mendapatkan informasi, berdasarkan Open Signal terntara Smartfren menjadi operator kedua dalam hal kecepatan internet jaringan 4G di Indonesia. Saya pun jadi penasaran dengan data dan penjelasan secara lengkapnya, apa yang menyebabkan Smartfren bisa meraih pencapaian tersebut.

Kebetulan saya mendapatkan kesempatan, menghadiri acara Halalbihalal Smartfren bersama dengan rekan-rekan media, blogger, dan youtuber, sehingga bisa mengetahui perkembangan terbaru Smartfren. Bu Riana Darmaranti, Head of Digital Smartfren menyapa para peserta yang sudah hadir dan senang bisa bertemu di suasana usai libur Idulfitri.



Acaranya cukup santai dengan penjelasan dari beberapa narasumber, diselingi dengan berbagai permainan berhadiah menarik. Penjelasan perkembangan jaringan Smartfren dijelaskan oleh Pak Munir Syahda Prabowo, VP Network Relation and Special Project Smartfren



Tenyata Smartfren tidak hanya sekedar memberikan jaringan yang cepat, Smartfren memberikan layanan kecepatan yang stabil. Contohnya: Smartfren terus berupaya untuk meningkatkan kualitas, sehingga waktu buffering saat akses YouTube berkurang drastis. Bagi pengguna biasa, kestabilan dalam kecepatan juga menjadi penting, tidak semata-semata cepat tetapi tidak stabil.


Pada tahun 2020 Smartfren menargetkan jumlah BTS naik 2x lipat. Semua BTS yang dimiliki hanya 4G, tidak ada 2G dan 3G lagi di Smartfren. Sampai saat ini jangkauan 4G Smartfren sudah mencapai 70% secara nasional dan 90% di Pulau Jawa. Smartfren terus melakukan perbaikan berkelanjutan, sehingga pada tahun ini dengan teknologi MIMO sudah memasuki era Pre 5G.



Dengan teknologi Massive MiMo, maka jaringan internet akan semakin cepat. Diibaratkan seperti melewati jalan lewat 64 jalan tol atau disebut Masive MiMo. Dengan perkembangan teknologi 4G Smartfren dan Massive MiMo bisa mencapai kecepatan 196 Mbps.

Selanjutnya Pak Hanasto, Service Innovation Smartfren menjelaskan mekanisme paket Unlimited terbaru dengan kualitas yang lebih baik. Demi menjaga kualitas jaringan yang baik, diberlakukan FUP (Fair Usage Policy) dengan berbagai pilihan paket yang tersedia.



Mulai dari paket harian, paket mingguan, dan paket bulanan yang memberikan pilihan tanpa dan dengan FUP yang bisa dipilih sesuai kebutuhan. Untuk paket bulanan tersedia dalam pilihan 50.000 (tanpa FUP dengan kecepatan 512 kbps), 60.000 (FUP 1 GB per hari ), dan 100.000 (FUP 1,5 GB per hari)

Senin, 02 Juli 2018

Allianz Junior Football Camp 2018 dan Pahlawan Sepak Bola, Kepedulian Allianz Indonesia mendukung Sepak Bola Indonesia

Sepak bola menjadi olahraga yang cukup disukai oleh masyarakat Indonesia, setiap ada pertandingan sepak bola selalu ada keseruan yang terasa. Terlebih saat ini di momen Piala Dunia terasa sekali, antusias dari masyarakat untuk mendukung tim yang dijagokan dan banyaknya acara nonton bareng pertandingan.



Dukungan Allianz Indonesia pada Sepak Bola Indonesia

Pada tahun ini berlangsung Allianz Junior Football Camp (AJFC) 2018, sehingga anak usai remaja berkesempatan mendapatkan pelatihan sepak bola. Bukan mendapatkan pelatihan biasa, melainkan pelatihan langsung dari tim pelatih FC Bayern Munchen. Pada tahun ini tercatat sebanyak 2.386 remaja yang mendaftar, kemudian mengikuti proses seleksi.

Pada tahap seleksi awal tersaring 405 remaja dari kota Jakarta dan Medan untuk mengikuti seleksi fisik, nantinya akan terpilih 9 peserta terbaik (5 dari Jakarta dan 4 dari Medan). Setelah terpilih, siapapun bisa melakukan voting di website, menentukan 7 peserta yang akan berangkat ke Asia Camd di Bangkok pada 16-19 Juli 2018 dan 2 peserta ke Munich Camp pada 27-31 Agustus 2018. Mari, bersama dukung dan ikuti voting peserta favoritmu!



Peter van Zyl, Presiden Direktur Allianz Utama Indonesia menyampaikan. Melalui Allianz Junior Football Camp, Allianz Indonesia mendukung perkembangan sepak bola di Indonesia. Ajang AJFC menjadi ajang menanamkan nilai-nilai sportivitas dan kompetisi bisa ditanamkan sejak dini. Hal itu yang akan menjadi bekal bagi para remaja, sehingga bisa menghadapi dunia olahraga profesional nantinya.

Program #PahlawanSepakBola Apresiasi Pelatih Sepakbola dengan Cerita Inspiratif

Tak hanya itu saja, melalui program #PahlawanSepakBola Allianz Indonesia, mengapresiasi para pelatih yang berdedikasi. Allianz Indonesia menerima 399 cerita dari para pelatih, terpilihlah sepuluh cerita inspiratif untuk mengikuti program "Coach to Coach" bersama Coach Jacksen F. Thiago pada 30 Juni 2018. Tujuh pelatih berasal dari Jakarta dan tiga pelatih berasal dari Medan dengan cerita inspiratif.



Coach Jacksen F. Thiago menyampaikan, kita terkadang hanya fokus memperhatikan pemegang bila. Dengan pelatihan yang benar, para pemain yang tidak memegang bola pun bisa menciptakan peluang bagi timnya. Sehingga peranan pelatih dalam pertandingan sepak bola penting dan patut diapresiasi. Allianz Indonesia memberikan apresiasi dan plakat kepada para pelatih berdedikasi dengan kisah inpiratif.

Saya pun berharap dunia sepak bola di Indonesia bisa semakin maju, bahkan suatu saat bisa turut serta dalam ajang Piala Dunia. Cukup salut dengan Allianz Indonesia yang peduli dan berkomitmen mendukung kemajian sepak bola di Indonesia.



Saat ini belum banyak perusahaan yang peduli pada sepak bola di Indonesia, terlebih mempersiapkan sejak remaja. Apresiasi kepada Allianz Indonesia yang mendukung dan memiliki konsern terhadap perkembangan sepak bola di Indonesia.


Fasilitasi UMKM Manufaktur ke Jepang, Wujud Pembinaan Berkelanjutan Astra melalui YDBA

Terus konsisten dan berkelanjutan dalam membina UMKM, hal itu yang diwujudkan oleh Astra melalui YDBA. Pada kesempatan kali ini, UMKM Manufa...